JEMBER – Dalam mengoptimalkan program serapan gabah (Sergab) kolaborasi Kodim 0824/Jember Bersama Kantor Cabang (kancab) Bulog Kabupaten Jember, Dandim 0824/Jember berama Kakancab Bulog, Pada Selasa 18/03/2025, Melakukan peninjauan ke penggilingan padi yang ada di wilayah Kabupaten Jember, dalam upaya penjajagan kemitraan terkait sarana prasarana pendukung, dalam upaya mengoptimalkan sergab. Sasaran peninjauan pertama adalah Penggilingan Padi Sumber Mulia Jenggawah.
Kedatangan Dandim 0824Jember Letkol Arm Indra Andriansyah bersama Kakancab Bulog M Ade Saputra dsabut hangat oleh pemilik penggilingan padi Chandra S serta Ketua HKTI M Sholeh dan Danramil 0824/25 Jenggawah Lettu Cba Ainul Yaqin.
Selanjutrnya menuju ruang transit menerima penjelasan dari pemilik penggilingan padi terkait operasional tempt usahanya dan kapasitas penggilingannya, harga serapan gabah hingga penjualan hasil penggilingannya. De, ikian halnya Dandim 0824/Jember bersama Kakancab Bulog menjelaskan terkat kedatangannya serta program Sergab yang harus didukung oleh semua pihak.
Usai kegiatan di Penggilingan Sumber Mulia Desa Wonojati Kecamatan Jenggawah Kabupaten Jember, Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah beserta Kakancab Bulog Jember M Ade Syaputra, lansung menuju sasaran peninjauan berikutnbya di wilayah Kecamatan Ambulu.
Dalam wawancaranya disela-sela kegiatanb tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah menyatakan, bahwa kegiatan ini sebagai upaya dalam mengoptimalkan program sergab di Kabupaten Jember, terutama menghadapi panen raya sekitar bulan Mei-Juni ini.
Upaya Optimalisasi ini harus diimbangi dengan peningkatan kapasitas mesin pengering dan mesin penggilingan, sehingga satu-satunya cara memang harus menjalin kemitraan dengan swasta atau penggilingan milik perorangan, namun yang kapasitasnya besar. Untuk itu kita melakukan penjajagan sekaligus menjalin kemitraan, hari ini keita akan mencoba melakukan peninjauan p[enggilingan padi yang besar yang berada di Kecamatan jenggawah, Kecamatan Ambulu, Kecamatan wuluhan dan lain-lainnya. Tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)