Silaturahmi Pasca Idul Fitri, Bhabinkamtibmas Polsek Cikidang Polres Sukabumi Desa Tamansari Ajak Warga Pererat Persaudaraan dan Jaga Kamtibmas

1 week ago 8

Sukabumi – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan sinergi antara Polri dan masyarakat, Bhabinkamtibmas Desa Tamansari Polsek Cikidang, Bripka Sopyan Sahuri, melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) pada Kamis (10/04/2025) sekitar pukul 09.55 WIB di Kp. Pinanggading, Desa Tamansari, Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi.

Kegiatan yang berlangsung penuh keakraban tersebut diawali dengan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 H dari keluarga besar Polsek Cikidang kepada warga masyarakat. Dalam pesannya, Bripka Sopyan mengucapkan, “Minal aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin. Semoga momentum lebaran ini dapat mempererat kembali tali persaudaraan antara Polri dan masyarakat.”

Selain bersilaturahmi, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan beberapa imbauan penting, di antaranya:

  • Mengingatkan orang tua agar memastikan anak-anak berada di rumah pada pukul 22.00 WIB guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

  • Mengimbau masyarakat untuk melengkapi surat-surat kendaraan dan menggunakan helm saat berkendara, serta menghindari penggunaan knalpot bising (brong).

  • Mengajak warga agar tidak mudah terpancing informasi hoaks atau provokasi yang dapat mengganggu kondusivitas lingkungan.

  • Mendorong partisipasi warga dalam program ketahanan pangan dengan menanam tanaman bergizi di pekarangan rumah.

  • Mengajak warga untuk segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas jika menemukan indikasi adanya perjudian atau penyalahgunaan obat-obatan terlarang.

  • Menekankan pentingnya mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan melalui kegiatan siskamling.

Kapolsek Cikidang, AKP Hotben Sianturi, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan DDS seperti ini menjadi salah satu strategi efektif dalam membangun kedekatan emosional antara kepolisian dan masyarakat sekaligus sebagai sarana deteksi dini terhadap potensi gangguan kamtibmas.

Kegiatan berjalan dengan aman, tertib, dan mendapat sambutan baik dari warga.

Read Entire Article
Masyarakat | | | |