PAPUA - Membangun hubungan erat dengan masyarakat merupakan bagian dari tugas utama Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 1 Marinir dalam menjaga stabilitas dan kesejahteraan di Papua. Melalui pendekatan Komunikasi Sosial (Komsos), prajurit TNI tidak hanya hadir sebagai penjaga perbatasan, tetapi juga sebagai sahabat dan solusi bagi warga. Rabu 19, Maret 2025.
Sebagai bentuk kepedulian, prajurit TNI di wilayah Dekai, Yahukimo, Papua Pegunungan, secara aktif melaksanakan Komsos dan membagikan pakaian kepada warga di daerah binaan Yonif 1 Marinir. Langkah ini bertujuan untuk menciptakan interaksi yang erat, memperkuat kebersamaan, serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap TNI.
"Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk memonitor keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah binaan, sekaligus membangun kedekatan serta kebersamaan dengan warga, " ujar Dansatgas Letkol Marinir Siswanto.
Tidak hanya sekadar berdialog, interaksi yang dibangun oleh prajurit TNI di lapangan memberikan dampak nyata. Dengan pendekatan humanis, mereka membantu masyarakat memahami pentingnya keamanan dan ketertiban serta memberikan solusi terhadap berbagai permasalahan sosial yang ada.
Sementara itu, Pangkoops Habema Mayjen TNI Lucky Avianto menegaskan bahwa komunikasi yang baik antara prajurit dan masyarakat akan menciptakan hubungan yang lebih harmonis dan sinergis.
“Dengan adanya interaksi dan komunikasi antara Prajurit TNI dengan warga, hubungan antara TNI dan rakyat akan semakin erat. Selain itu, ini juga menjadi momen penting untuk mengingatkan warga akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka, ” pungkasnya.
Melalui pendekatan yang bersahabat dan penuh kepedulian, Satgas Pamtas Yonif 1 Marinir membuktikan bahwa kehadiran TNI bukan hanya sebagai penjaga perbatasan, tetapi juga sebagai bagian dari solusi bagi masyarakat Papua.
Autentikasi:
Dansatgas Media HABEMA, Letkol Inf Iwan Dwi Prihartono