DDS Bhabinkamtibmas Polsek Cisolok Polres Sukabumi Desa Wanajaya, Polsek Cisolok Dekatkan Diri dengan Warga Pasar Ciapatat

1 day ago 4

Cisolok – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadan, Bhabinkamtibmas Desa Wanajaya Polsek Cisolok, Aiptu Ervan, melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) pada Senin (14/4/2025) bertempat di area Pasar Ciapatat, Desa Wanajaya, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi.

Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi langsung dengan warga serta memberikan edukasi terkait berbagai isu kamtibmas. Dalam giat tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan beberapa imbauan penting, di antaranya:

  1. Sosialisasi program Kapolres Sukabumi, AKBP Dr. H. Samian, S.H., S.I.K., M.Si. yaitu SAMIAN PRESISI (Sehat, Amanah & Beriman).

  2. Imbauan agar para orang tua senantiasa mengawasi anak/remajanya agar berada di rumah paling lambat pukul 22.00 WIB guna mencegah keterlibatan dalam aksi perang sarung atau tawuran lainnya selama Ramadan.

  3. Waspada terhadap potensi kejahatan seperti C3 (curat, curas, curanmor) dan tindak pidana lainnya.

  4. Tidak mudah terpancing provokasi, ujaran kebencian, ataupun opini yang menyesatkan dan merugikan orang lain atau kelompok tertentu.

  5. Himbauan tegas untuk menjauhi judi online.

  6. Sosialisasi program "Mudik Aman, Keluarga Nyaman" Tahun 2025 dengan semangat Polri untuk Masyarakat.

  7. Penyampaian nomor layanan pengaduan Polres Sukabumi (0811-1699-110) dan Polsek Cisolok (0266-431034).

Kapolsek Cisolok, AKP Bayu Saeful Bahari, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan DDS seperti ini sangat penting untuk membangun kedekatan antara Polri dan masyarakat, serta sebagai sarana preventif menjaga situasi tetap aman dan kondusif.

Read Entire Article
Masyarakat | | | |