Bantu Persalinan Warga, Satgas Yonif 512/QY Responsif Evakuasi Warga di Kampung Ubrub

4 hours ago 1

Ubrub, Kabupaten Keerom, Papua – Satgas Yonif 512/QY kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan sigap membantu proses evakuasi seorang ibu hamil yang hendak melahirkan di Kampung Ubrub. Minggu, (16/3/2025).

Serda Tauhid, personel Pos Ubrub, mengungkapkan bahwa kejadian bermula saat Mama Selin, warga setempat, datang ke pos melaporkan bahwa ada seorang perempuan yang mengalami kontraksi hebat dan membutuhkan pertolongan segera. Tanpa ragu, personel Satgas segera bergegas menuju lokasi untuk memberikan bantuan.

"Setelah menerima laporan, kami langsung bergerak cepat mengevakuasi ibu hamil tersebut ke fasilitas kesehatan terdekat. Kami memahami bahwa akses kesehatan di daerah ini terbatas, sehingga respons cepat sangat diperlukan untuk memastikan keselamatan ibu dan bayi, " ujar Serda Tauhid.

Dengan menggunakan kendaraan dinas, tim Satgas membawa ibu hamil tersebut ke Puskesmas terdekat agar mendapatkan penanganan medis yang lebih baik. Berkat kerja sama yang solid antara Satgas Yonif 512/QY dan tenaga kesehatan, proses persalinan berjalan dengan lancar dan bayi berhasil dilahirkan dengan selamat.

Masyarakat Kampung Ubrub pun mengapresiasi tindakan sigap Satgas Yonif 512/QY yang selalu hadir membantu warga dalam berbagai situasi darurat. Mama Selin mewakili keluarga ibu yang bersalin menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepedulian dan respons cepat dari personel Satgas.

"Kami sangat bersyukur atas bantuan dari bapa-bapa TNI. Tanpa bantuannya, mungkin proses persalinan akan lebih sulit dan berisiko, " ungkap Mama Selin.

Aksi cepat dan tanggap Satgas Yonif 512/QY ini kembali membuktikan bahwa keberadaan TNI di daerah perbatasan bukan hanya menjaga kedaulatan semata, tetapi juga sebagai mitra masyarakat dalam membangun kehidupan yang lebih baik.

Read Entire Article
Masyarakat | | | |