loading...
Para peneliti China berhasil menguji coba bom berbasis hidrogen. Bom yang diuji coba tanpa menggunakan bahan nuklir, namun memicu reaksi berantai kimia yang dahsyat. Foto/Institut Penelitian 705
BEIJING - Para peneliti China diam-diam telah berhasil menguji coba bom berbasis hidrogen dalam tes lapangan terkendali. Bom yang diuji coba tanpa menggunakan bahan nuklir apa pun, namun memicu reaksi berantai kimia yang dahsyat.
Uji bom hidrogen itu diungkap para peneliti dalam jurnal penelitian yang diterbitkan bulan lalu.
Menurut para peneliti, bom seberat 2 kg (4,4 pon) itu menghasilkan bola api yang melebihi 1.000 derajat Celsius (1.832 derajat Fahrenheit) selama lebih dari dua detik—15 kali lebih lama dari ledakan TNT yang setara—tanpa menggunakan bahan nuklir apa pun.
Dikembangkan oleh Institut Penelitian 705 milik China State Shipbuilding Corporation (CSSC), pemain kunci dalam sistem senjata bawah air, perangkat itu menggunakan bahan penyimpanan hidrogen solid-state berbasis magnesium.
Material ini—bubuk keperakan yang dikenal sebagai magnesium hidrida—menyimpan lebih banyak hidrogen daripada tangki bertekanan. Awalnya, material ini dikembangkan untuk membawa gas ke area yang tidak memiliki jaringan listrik, tempat ia dapat memberi daya pada sel bahan bakar untuk listrik dan panas yang bersih.
Ketika diaktifkan oleh bahan peledak konvensional, magnesium hidrida mengalami dekomposisi termal yang cepat, melepaskan gas hidrogen yang menyala menjadi kobaran api yang terus-menerus, kata para peneliti dalam makalah yang ditinjau sejawat dan diterbitkan dalam Journal of Projectiles, Rockets, Missiles and Guidance berbahasa China, sebagaiman dikutip dari South China Morning Post, Minggu (20/4/2025).
"Ledakan gas hidrogen menyala dengan energi pengapian minimal, memiliki jangkauan ledakan yang luas, dan melepaskan api yang melesat keluar dengan cepat sambil menyebar luas," kata tim peneliti yang dipimpin oleh ilmuwan peneliti CSSC Wang Xuefeng.
"Kombinasi ini memungkinkan kontrol yang tepat atas intensitas ledakan, dengan mudah mencapai penghancuran target yang seragam di area yang luas."
Bom hidrogen dapat menyebabkan kerusakan termal yang lama karena bola api putih-panas yang dihasilkannya—cukup untuk melelehkan paduan aluminium—bertahan lebih lama daripada kilatan TNT yang cepat berlalu selama 0,12 detik, menurut jurnal tersebut.