Prabowo Perintahkan Menteri Rapatkan Barisan, Cak Imin Sangkal terkait Pemilu 2029

4 hours ago 2

loading...

Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar (Cak Imin). Foto/Felldy Utama

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto memerintahkan jajaran menteri Kabinet Merah Putih untuk semakin merapatkan barisan. Prabowo menyampaikan pesan itu kepada Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar ( Cak Imin ) melalui sambungan telepon, Minggu (20/4/2025).

Cak Imin menyangkal arahan Presiden Prabowo kepada menterinya untuk merapatkan barisan itu terkait dengan Pilpres 2029. "Wah, masih jauh, pemilu masih jauh," kata Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini di Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (23/4/2025).

Menurut dia, seruan Prabowo itu untuk menyolidkan Kabinet Merah Putih, khususnya dalam rangka menghadapi berbagai tantangan global. "Ya pastilah, kita, menyolidkan supaya menghadapi tantangan global menghadapi kebutuhan ekonomi nasional ini percepatan harus merapatkan barisan," ujarnya.

Diketahui, Cak Imin sempat ditelepon Presiden Prabowo Subianto saat menggelar acara Halalbihalal di rumah dinasnya, Jalan Widya Chandra IV, Jakarta Selatan, Minggu 20 April 2025. Cak Imin mengaku, Presiden Prabowo turut mengucapkan halalbihalal.

Bahkan, Cak Imin mengatakan, Prabowo sempat menitipkan pesan pada para Kabinet Merah Putih merapatkan barisan. "Tadi Pak Presiden juga menelepon saya menyampaikan selamat halalbihalal hari ini dan meminta kepada sesama menteri untuk terus merapatkan barisan," kata Cak Imin usai acara.

(rca)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |