Banyuwangi Barat - Perum Perhutani KPH Banyuwangi Barat bersama dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Banyuwangi dan multi stakeholder memasang jaring, ban bekas dan karung sekam pada lokasi yang rawan terjadinya kecelakaan jalur menuju Taman Wisata Alam Kawah Ijen di Blok Sengkan Selamat dalam kawasan hutan Petak 1d RPH Licin BKPH Licin KPH Banyuwangi Barat, pada Kamis (24/04/2025).
Aksi Peningkatan Keselamatan Jalan di Turunan Sengkan Slamet Jalur Wisata Gunung Ijen dengan melakukan: Pemasangan Jaring Keselamatan, Pemberian Kantong Sekam Padi dan Penataan Ban Bekas, Survey Lokasi Rencana Penempatan Jalur Darurat/Penyelamat.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain: Satlantas Polresta Banyuwangi, Perum Perhutani KPH Banyuwangi Barat, UPT P3 LLAJ Banyuwangi, Dinas Perhubungan Kab. Banyuwangi, Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya, Perumahan dan Permukiman Kab. Banyuwangi (Bidang Bina Marga), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kab. Banyuwangi, Camat Licin dan Kepala Desa Tamansari.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Banyuwangi, I Komang Sudira mengatakan bahwa kegiatan tersebut dalam rangka menjalankan langkah preventif guna menekan angka kecelakaan lalu lintas di jalur wisata Ijen, khususnya di kawasan Sengkan Selamet.
“Kami pasang dua jaring berukuran 3×8 meter dan 4×8 meter, serta menurunkan dua pick-up karung sekam untuk mengurangi risiko kendaraan tergelincir. Harapannya, tidak ada lagi kejadian fatal di jalur ini, ” kata Komang Sudira.
“Keselamatan pengguna jalan, termasuk wisatawan, adalah prioritas. Kami ingin hadirkan kenyamanan dan rasa aman di setiap perjalanan menuju destinasi unggulan seperti Ijen, ” pungkasnya.
Mewakili Kepala Perhutani (Administratur) KPH Banyuwangi Barat, Asisten Perhutani (Asper) Licin, Suwadi, SH. mengatakan bahwa Perhutani KPH Banyuwangi Barat sangat mendukung upaya yang dilakukan Pemkab Banyuwangi dalam rangka mitigasi terjadinya kecelakaan (Laka) yang terjadi di jalur menuju Taman Wisata Alam Kawah Ijen.
“Apalagi jalur tersebut berada di dalam kawasan hutan lindung petak 1d-2 kelola Perhutani KPH Banyuwangi Barat sementara Taman Wisata Alam Kawah Ijen adalah kawasan hutan kelola Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Konservasi Wilayah V, Jawa Timur di Banyuwangi, ” ujar Suwadi.
“Ini wujud sinergitas yang baik antara Perhutani dengan Pemkab Banyuwangi dan multi stakeholder lain dalam rangka mitigasi terjadinya Kecelakaan (Laka) di dalam Kawasan Hutan, ” pungkasnya.@Red.