Kapolsek Lembah Gumanti Gelar Jumat Curhat di Alahan Panjang, Serap Aspirasi dan Perkuat Silaturahmi

8 hours ago 1

SOLOK — Kapolsek Lembah Gumanti AKP Barata Rahmat Sukarsih, SH melaksanakan kegiatan Jumat Curhat, 9 Mei 2025 bersama masyarakat di Jorong Alahan Panjang, Nagari Alahan Panjang, Kecamatan Lembah Gumanti, Kabupaten Solok, Sumatera Barat. Kegiatan ini bertujuan menyerap langsung aspirasi, keluhan, serta saran dari masyarakat terkait keamanan dan ketertiban wilayah.

Turut mendampingi dalam kegiatan ini, Kanit serta Bhabinkamtibmas Polsek Lembah Gumanti. Mereka menyambangi tokoh masyarakat, Ninik Mamak, serta warga sekitar guna membangun komunikasi dua arah yang lebih erat antara Polri dan masyarakat sebagai bentuk implementasi dari semboyan 'Kapolres Badunsanak' yang diinisiasi oleh Kapolres Solok AKBP Agung Pranajaya, S.IK.

Dalam kegiatan tersebut, AKP Barata menegaskan pentingnya menciptakan situasi Kamtibmas dan Kamseltibcar Lantas yang aman dan kondusif di tengah masyarakat. Masyarakat diberikan kesempatan untuk menyampaikan berbagai persoalan, mulai dari masalah sosial, lalu lintas, hingga pelayanan pemerintah nagari.

“Kegiatan Jumat Curhat ini kami laksanakan untuk mendengar langsung apa yang menjadi keresahan dan kebutuhan masyarakat, agar Polri lebih hadir dan solutif di tengah warga, ” ujar AKP Barata.

Selain mendengarkan aspirasi, kegiatan ini juga diisi dengan edukasi dan sosialisasi terkait maraknya penipuan investasi bodong dan modus belanja online yang merugikan warga. Kapolsek mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap ajakan investasi dari pihak tak dikenal serta berhati-hati dalam bertransaksi digital.

“Jangan mudah tergiur dengan janji keuntungan besar. Selalu cek legalitas dan kredibilitas setiap tawaran investasi, ” tegasnya.

Dalam diskusi yang berlangsung hangat dan terbuka, Polsek Lembah Gumanti juga membahas langkah-langkah pencegahan terhadap penyalahgunaan narkotika, tindak pidana judi online, serta nncaman bencana alam seperti tanah longsor dan banjir akibat curah hujan tinggi.

AKP Barata mengajak seluruh warga untuk bersama-sama menjaga Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) demi menciptakan lingkungan yang aman, sehat, dan produktif.  (Amel)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |