Raja Charles Takut Mimpi Terburuknya soal Pangeran Harry Jadi Kenyataan

5 hours ago 2

loading...

Raja Charles ngeri dan takut pada masa depan Pangeran Harry dikabarkan menghadapi masalah serius. Foto/ getty

JAKARTA - Raja Charles merasa ngeri dan takut pada masa depan Pangeran Harry. Pasalnya, Kabar terbaru mengungkap bahwa anaknya itu menghadapi masalah, termasuk masalah keuangan yang serius.

Ketakutan Raja Charles didorong oleh kesepakatan Netflix senilai 100 juta USD antara Pangeran Harry dan Meghan Markle yang akan berakhir pada tahun depan.

Dikutip Geo TV, sebagai bagian dari kesepakatan mereka dengan raksasa streaming tersebut, Sussex telah merilis serial dokumenter mereka Harry & Meghan, dan The Heart of Invictus. Mereka juga akan merilis dua acara lagi yang berpusat pada memasak dan kejuaraan polo AS.

Sekarang, laporan baru menunjukkan bahwa streamer tersebut tidak akan memperbarui kesepakatan mereka dengan pasangan tersebut. Ini merujuk pada acara yang sebelumnya, yang dnilai telah mendapat perhatian masyarakat.

Jurnalis TV, Dan Wootton mengklaim Raja khawatir dengan berita tersebut. Pasalnya, dia takut kesepakatan yang sudah dibangun akan berdampak pada kerajaan, di mana sebelumnya, Pangeran Harry juga membahas tentang kerajaan dalam bukunya, Spare.

"Ini adalah mimpi terburuk bagi sang Raja – dia sangat ketakutan," kata seorang sumber kepada wartawan Dan Wootton.

Dalam tajuk rencananya di situs web miliknya Dan Wooton Outspoken, dia menulis, "Pukulan telak Netflix akan segera datang".

"Setelah bertahun-tahun mengalami kegagalan dan kegagalan pengiriman, pukulan telak Netflix akan segera datang, dengan buletin Puck yang sangat relevan – yang disunting oleh mantan direktur editorial The Hollywood Reporter Matthew Belloni – mengonfirmasi rumor yang telah lama diduga," kata Dan Wootton.

"Saya pertama kali melaporkan Juni lalu bahwa 'streamer tersebut tidak diharapkan untuk memperbarui kesepakatan lima tahun senilai 100 juta USD yang ditandatangani pada tahun 2020," ucap dia lagi.

(tdy)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |