Polsek Cikembar Polres Sukabumi Intensifkan Sambang Satkamling, Perkuat Peran Warga Jaga Kamtibmas

1 day ago 4

Sukabumi – Dalam rangka meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Polsek Cikembar Polres Sukabumi melaksanakan kegiatan sambang dan kontrol Pam Swakarsa (Satkamling) di wilayah hukumnya, Selasa malam (06/01/2026).

Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 22.25 WIB tersebut dilaksanakan di Pos Satkamling Desa Bojong, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, oleh personel Polsek Cikembar, Aipda Denden dan Bripka Angga. Dalam kegiatan ini, petugas melakukan dialog dan berbagi informasi kamtibmas dengan warga yang sedang melaksanakan ronda malam.

Kapolsek Cikembar, IPTU Yadi Suryadi, S.H., M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan sambang Satkamling merupakan langkah preemtif untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di lingkungan masyarakat.

“Kami mengajak warga untuk aktif dalam kegiatan Satkamling sebagai bentuk pengamanan swakarsa, sekaligus meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi gangguan keamanan maupun kedaruratan bencana di lingkungan pemukiman, ” ujar IPTU Yadi Suryadi.

Selain itu, petugas mengimbau agar setiap orang maupun kendaraan yang melintas di lingkungan warga dapat terpantau dengan baik demi mencegah tindak kriminalitas. Masyarakat juga diingatkan untuk tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks, isu SARA, provokatif, dan ujaran kebencian yang berpotensi memecah persatuan dan kesatuan.

“Apabila masyarakat mengetahui adanya indikasi gangguan kamtibmas, segera laporkan kepada Bhabinkamtibmas atau melalui Hotline Polres Sukabumi di nomor 110, ” tambah Kapolsek.

Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah Kecamatan Cikembar terpantau aman, tertib, dan kondusif. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Polsek Cikembar dalam memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Read Entire Article
Masyarakat | | | |