Petualangan Rasa Nusantara Kini Kian Mudah Dijangkau

3 hours ago 1

loading...

Pilihan buat para pemburu kuliner Tanah Air makin beragam. Satu lagi tempat makan yang mengangkat sajian Nusantara baru saja hadir di Jakarta. Foto/Armydian Kurniawan

JAKARTA - Pilihan buat para pemburu kuliner Tanah Air makin beragam. Satu lagi tempat makan yang mengangkat sajian Nusantara baru saja hadir di Jakarta.

Restoran Sambal & Spice menawarkan lebih dari 80 menu khas Indonesia, dari makanan berat sampai minuman lengkap dengan cita rasa sambal dan rempah yang otentik. Lokasinya pun strategis, satu di sebelah Hotel Blue Sky Petamburan dan satu lagi dikawasan Raden Saleh, berdampingan denganHotel Blue Sky Pandurata.

Yang menarik, harga yang ditawarkan cukup bersahabat meski tempatnya bersebelahan dengan hotel berbintang. Biaya layanan juga hanya 5 persen, mirip-mirip restoran di pusat perbelanjaan.

“Setiap hidangan diracik dengan bahan berkualitas tinggi dan teknik memasak yang menjaga keaslian rasa Nusantara,” jelas Executive Chef Sambal & Spice Supratman.

Menurut Corporate General Manager F&B, Calvin Petter, konsep restoran ini sengaja dirancang supaya bisa diterima lidah semua kalangan, tapi tetap terasa ‘kampung halaman’.

“Kami ingin setiap hidangan yang tersaji bisa membangkitkan kenangan masa kecil atau suasana makan di rumah,” ujarnya.

Kehadiran restoran ini pun disambut antusias oleh tim manajemen hotel yang berada di dekatnya.

“Kami yakin tempat ini bisa jadi daya tarik baru, tak hanya untuk tamu hotel, tapi juga buat warga Jakarta yang doyan mengeksplorasi rasa Nusantara,” kata Direktur Operasi Blue Sky Group, Asep Supardi.

Corporate Marketing Communications Manager Blue Sky Group Riska Yuvista menambahkan, untuk mengenalkan diri ke pasar, pihaknya sudah menyiapkan strategi promosi yang menggoda.

"Ada promo spesial soft opening bagi pengunjung dari22 April hingga 22 Mei 2025," tandasnya.

(dra)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |