Personel Koramil 0824/03 Kalisat  Perkuat Personel Polsek, Tertibkan Balap Liar Resahkan Masyarakat

4 hours ago 1

JEMBER – Balap liar menjelang saat Buka Puasa Ramadhan biasa dilakukan oleh puluhan  pemuda di jalan desa Sumberkalong Kecamatan Kalisat Kabupaten Jember, sangat meresahkan masyarakat yang melintas di jalan tersebut, hal ini selalu terjadi pada sore hari sekitar pukul 15.00-17.00 Wib, pada Jum’at 14/03/2025 dilakukan penertiban oleh Personel Koramil 0824/03 Kalisat  dan Polsek Kalisat.

Pada kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolsek Kalisat AKP Bambang Hermanto bersama 10 orang anggota Polsek dan diperkuat 3 orang anggota Koramil 0824/03 Kalisat.

Sasaran kegiuatan mencegah dan membubarkan balap liar yang akan dilakukan oleh sejumlah pemuda, dan menindak dan menahan  sepeda motor yang membandel ke Polsek untuk diberikan pembinaan.

Danramil 0824/03 Kalisat Kapten Inf M Hari Yuwono membenarkan adanya kegiatan tersebut, hal ini memang sudah kita bicarakan bersama Kapolsek Kalisat, adanya laporan masyarakat yang diresahkan oleh pelaksanaan balap liar sepeda motor oleh sejumlah pemuda, sehingga dilakukan penertiban dan penindakan bagi yang membandel.

Saya menurunkan 3 orang personel untuk membantu perkuatan kegiatan tersebut, dalam menghilangkan keresahan warga masyarakat yang beraktifitas di jalan tersebut. Tegas Danramil 0824/Jember.

Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah mengapresiasi dan mendukung kegiatan tersebut, hal ini dalam mesujudkan suasana tertib dan nyaman ditengah masyarakat menjalankan ibadah Ramadhan, tegas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |