Pengacara Tunggu Perintah Jokowi Laporkan 4 Orang ke Polisi terkait Tudingan Ijazah Palsu

2 hours ago 2

loading...

Tim Kuasa Hukum Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) telah melengkapi bukti dan dokumen terkait tudingan ijazah palsu. Foto/Achmad Al Fiqri

JAKARTA - Tim Kuasa Hukum Presiden ke-7 RI Joko Widodo ( Jokowi ) telah melengkapi bukti dan dokumen terkait tudingan ijazah palsu . Bahkan, tim kuasa hukum sudah siap membuat laporan tudingan tersebut ke polisi.

"Kami juga sudah hampir rampung sudah di tahap finalisasi sehingga mungkin dalam waktu dekat kami akan mengambil langkah-langkah hukum," ujar salah satu tim kuasa hukum Jokowi, Yakub Hasibuan saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (22/4/2025).

Meski begitu, Tim Kuasa Hukum tak ingin mendahului Jokowi. Yakub mengatakan, laporan kepolisian akan ditempuh apabila telah diperintah dari Jokowi.

"Tentunya terakhir itu pasti kan kita serahkan ke Bapak Jokowi untuk memutuskan. Tapi dari sisi kami kuasa hukum tentunya kami memberikan analisis, pendapat hukum gambaran secara luas, menyediakan fakta-fakta dan analisa-analisa tadi untuk dipertimbangkan oleh Bapak Jokowi, dan ketokan terakhir pasti harus diambil oleh Bapak Jokowi," ujarnya.

Yakub mengaku, pihaknya telah mendapat empat nama yang akan dilaporkan ke kepolisian terkait tudingan ijazah palsu kliennya. Bahkan, ia mengaku, pihaknya telah melengkapi bukti dugaan tindak pidana yang dilakukan empat orang itu.

"Sejauh ini, sementara ini sih mungkin ada sekitar 4 orang yang kami sudah lengkapi semua dokumen-dokumen dan bukti-bukti pendukungnya yang kami yakini juga, yang kami percaya bahwa ada dugaan-dugaan tindak pidananya di situ," terang Yakub.

Yakub enggan mengungkapkan identitas keempat orang yang bakal dilaporkan. "Mungkin nanti sampaikan di waktu yang tepat. (Sekarang) belum bisa sampaikan. Tunggu tanggal mainnya," katanya.

Diberitakan sebelumnya, tim kuasa hukum Jokowi siap mengambil langkah hukum untuk melaporkan sejumlah pihak terkait tudingan ijazah palsu. Ada empat orang yang bakal dilaporkan ke kepolisian atas isu ijazah palsu tersebut.

Salah satu kuasa hukum Jokowi, Yakub Hasibuan menjelaskan, langkah pelaporan ini dilakukan setelah tim penasihat hukum bertemu Jokowi di Restoran Seribu Rasa, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (22/4/2025).

Dalam pertemuan itu, Yakub mengaku, pihaknya telah menjelaskan bukti dan dokumen yang telah dikumpulkan kepada Jokowi. Bahkan, ia mengaku, dokumen laporan kepolisian sudah hampir rampung.

(rca)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |