Kisah Duel Maut Ronggolawe dengan Kebo Anabrang Berakhir Tragis di Sungai Tambak Beras

1 week ago 7

Minggu, 02 Maret 2025 - 12:14 WIB

loading...

Kisah Duel Maut Ronggolawe...

Kisah Ronggolawe yang setia kepada Raden Wijaya berakhir tragis tewas dalam duel dengan Kebo Anabrang di Sungai Tambak Beras. Foto sosok Ronggolawe karya pelukis Tuban, Prapto Dwi Utomo. Foto/Ist

RONGGOLAWE dan Kebo Anabrang, dua ksatria Kerajaan Majapahit berduel sengit habis-habisan di Sungai Tambak Beras, Jombang hingga berakhir tragis keduanya meninggal dunia. Darah mengalir deras di aliran sungai menandai berakhirnya pertarungan dua orang dekat Raden Wijaya, pendiri Majapahit.

Ronggolawe merupakan sosok yang setia kepada Raden Wijaya sejak melarikan diri dari Singasari yang hancur diserang Raja Jayakatwang, Bupati Gelanggelang pada 1292.

Baca Juga

 Dari Singasari ke Madura, Perahu Jadi Penyelamat!

Kisah kesetiaan Ronggolawe dimulai saat bersama ayahnya, Arya Wiraraja yang saat itu menjabat Bupati Songenep atau Sumenep membantu Raden Wijaya yang melarikan diri dari kejaran pasukan Jayakatwang.

Hingga kemudian kembali lagi ke Pulau Jawa dan bernegosiasi dengan Jayakatwang yang kala itu sudah mendirikan Kerajaan Kadiri.

Selanjutnya Raden Wijaya membuka Hutan Tarik yang menjadi awal berdirinya Kerajaan Majapahit.

Saat pasukan di bawah komando Raden Wijaya bekerja sama dengan pasukan Mongol menyerang Kerajaan Kadiri, Ronggolawe turut berada dalam pasukan tersebut.

Baca Juga

Kisah Pasukan Elite Mongol Kesulitan Menembus Hutan Rawa Pulau Jawa dan Siasat Jitu Raden Wijaya

Ronggolawe membawa kuda-kuda perang terbaik dari Sumbawa kepada Raja Majapahit Raden Wijaya untuk berperang melawan Kerajaan Kadiri. Sebanyak 27 kuda dibawa menyeberangi lautan dengan ombak yang ganas.

Ronggolawe dan pasukan Majapahit menggempur benteng timur Kerajaan Kadiri. Dalam pertempuran itu, Ronggolawe berhasil membunuh Sagara Winotan yang merupakan pemimpin benteng tersebut.

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

3 Hari Banjir Rendam...

30 menit yang lalu

Polda Jambi Bongkar...

3 jam yang lalu

Kisah 7 Pejabat Staf...

6 jam yang lalu

Hari Pertama Ramadan,...

14 jam yang lalu

Aksi Pembakaran Rumah...

15 jam yang lalu

Kota Denpasar dan Pemprov...

15 jam yang lalu

Read Entire Article
Masyarakat | | | |