Hasil Liverpool vs West Ham United, Skor 2-1: Mohamed Salah Ukir Sejarah Baru

1 day ago 3

loading...

Luis Diaz merayakan selebrasi golnya ke gawang West Ham United di hadapan pendukung Liverpool di Anfield, Minggu (13/4/2025) malam WIB / Foto: Squawka

Liverpool menunjukkan penampilan mengesankan di hadapan pendukung setianya saat menjamu West Ham United dalam lanjutan Liga Inggris 2024/2025. Bermain di Stadion Anfield, Minggu (13/4/2025) malam WIB, The Reds berhasil mengamankan tiga poin berkat kemenangan tipis 2-1.

Sorotan utama dalam laga ini tertuju pada Mohamed Salah. Winger andalan Liverpool yang baru saja membarui kontraknya hingga 30 Juni 2027 itu tampil sebagai starter dan menjadi otak di balik gol pembuka yang dicetak Luis Diaz pada menit 18.

Assist brilian kepada Luis Diaz semakin mengukuhkan status Mo Salah sebagai pemain paling berpengaruh di Liga Inggris musim ini. Mo Salah telah terlibat langsung dalam 45 gol Liverpool di Liga Inggris musim ini (27 gol, 18 assist).

Catatan ini menjadi rekor baru untuk seorang pemain dalam satu musim dengan format 38 pertandingan. Keunggulan 1-0 Liverpool bertahan hingga turun minum.

Sepanjang 45 menit pertama, statistik mencengangkan pun terungkap. Liverpool tidak pernah menelan kekalahan dalam 152 pertandingan terakhir mereka di Anfield di Liga Inggris ketika berhasil unggul di babak pertama, dengan rincian 139 kemenangan dan 13 hasil imbang.

Memasuki babak kedua, Liverpool tidak mengendurkan intensitas serangan. Tuan rumah terus meneror lini pertahanan West Ham dengan permainan agresif dan penguasaan bola yang dominan.

Statistik penguasaan bola menunjukkan betapa dominannya Liverpool, dengan mencatatkan 56 persen penguasaan bola berbanding hanya 44 persen milik West Ham. Dari segi peluang, Liverpool tercatat melepaskan 15 tembakan, enam di antaranya berhasil mengancam gawang The Hammers.

Dua menit sebelum laga usai, West Ham mampu mencetak gol penyeimbang lewat gol bunuh diri yang dicetak Andrew Robertson. Namun euforia itu tak berlangsung lama, sebab Virgil van Dijk mampu menjadi penyelamat dengan mencetak gol kedua Liverpool sekaligus menyudahi perlawanan West Ham United dengan skor 2-1.

(yov)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |