Cikidang, 11 Maret 2025 – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama bulan suci Ramadhan, Bhabinkamtibmas Desa Cikiray, Brigadir Muslim Akbar, melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) dan Cooling System dengan bersilaturahmi kepada warga Desa Cikiray, Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa (11/3/2025).
Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 11.00 WIB ini bertujuan untuk menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat agar lebih waspada terhadap potensi gangguan keamanan selama bulan Ramadhan. Beberapa poin penting yang disampaikan dalam himbauan tersebut antara lain:
Antisipasi Gukamtibmas selama Bulan Ramadhan
- Mengimbau warga untuk tidak terlibat dalam perang sarung.
- Melarang kegiatan Sahur On The Road yang berpotensi menimbulkan gangguan keamanan.
- Menegaskan bahwa tempat hiburan malam wajib tutup selama bulan Ramadhan.
- Melarang penggunaan petasan/mercon yang dapat mengganggu ketertiban umum.
- Mengajak para orang tua untuk lebih mengawasi anak-anaknya agar tidak keluar rumah di atas pukul 22.00 WIB guna menghindari potensi kejahatan jalanan.
Mendorong Peran Aktif Masyarakat
- Warga diimbau untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisian atau Bhabinkamtibmas jika menemukan hal-hal yang berpotensi mengganggu kamtibmas.
Meningkatkan Keamanan Lingkungan
- Masyarakat diminta lebih waspada terhadap peningkatan tindak pidana, seperti pencurian kendaraan bermotor dan hewan ternak (domba).
- Mengajak warga untuk mengaktifkan kembali sistem keamanan lingkungan (Satkamling) dan ronda malam guna mencegah tindak kriminalitas.
Kegiatan ini mendapat respons positif dari warga Desa Cikiray yang menyatakan kesiapannya untuk bekerja sama dengan Polsek Cikidang dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadhan.
Polsek Cikidang terus berupaya mempererat hubungan dengan masyarakat melalui kegiatan DDS dan Cooling System guna menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, serta kondusif bagi seluruh warga.