Satgas Yonif 732/Banau Borong Hasil Tani Warga Kampung Ambobera: Dorong Ekonomi Lokal dan Sejahterakan Petani Papua

1 week ago 12

Distrik Beoga, Papua Tengah - Wujud kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan kembali ditunjukkan oleh Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 732/Banau. Melalui program “Rosita” (Borong Hasil Tani), para prajurit dari Pos Ambobera turun langsung membeli hasil bumi milik warga Kampung Ambobera, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak, pada Selasa (8/10/2025).

Program ini tidak hanya membantu memenuhi kebutuhan konsumsi di pos, tetapi juga menjadi langkah nyata dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan menghargai kerja keras para petani Papua.

Beri Dampak Langsung untuk Ekonomi Kampung

Dalam kegiatan ini, personel Satgas dipimpin oleh Serda Julius membeli berbagai sayur-mayur hasil kebun masyarakat dengan harga yang layak dan adil. Hasil panen warga diborong seluruhnya, sehingga mereka tidak perlu khawatir terhadap sulitnya pemasaran hasil tani.

Danpos Ambobera, Letda Inf Gaol, menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya transaksi ekonomi semata, melainkan bentuk dukungan TNI terhadap kemandirian masyarakat.

“Rosita bukan sekadar jual-beli, tapi langkah nyata TNI untuk menggerakkan roda ekonomi di tingkat kampung. Kami ingin memberi semangat dan penghargaan atas kerja keras para petani, ” ungkap Letda Gaol.

Petani Merasa Dihargai dan Termotivasi

Program ini disambut penuh sukacita oleh warga. Salah satu Mama Papua mengungkapkan rasa terima kasih atas kehadiran TNI yang terus membantu masyarakat kecil.

“Terima kasih, Bapak TNI. Kami jadi semangat kerja di kebun. Hasil kami diborong semua, kami merasa dibantu dan dihargai. Bapak TNI benar-benar membawa berkat untuk kami di sini, ” ujarnya dengan senyum haru.

TNI Hadir untuk Sejahterakan Rakyat

Kegiatan borong hasil tani ini menjadi bukti bahwa kehadiran TNI di Papua tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga menjadi motor penggerak pembangunan ekonomi masyarakat. Program Rosita juga selaras dengan semangat Papua Bangkit dan Mandiri, di mana masyarakat didorong untuk terus berkarya dan produktif di tanah mereka sendiri.

Lewat langkah sederhana namun penuh makna ini, Satgas Yonif 732/Banau menunjukkan wajah TNI yang humanis hadir membawa manfaat nyata, harapan, dan kesejahteraan bagi rakyat Papua.

(PenSatgas Yonif 732/Banau)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |