PUNCAK - Suasana kehangatan dan kebersamaan terasa kental di Kampung Wako, Distrik Gome, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, ketika prajurit Satgas Yonif 700/Wira Yudha Cakti (WYC) melalui Pos Kout Koper melaksanakan kegiatan Safari Honai bersama masyarakat setempat, Selasa (28/10/2025).
Dalam kegiatan bertajuk “Binter Terbatas dan Kepedulian untuk Rakyat Papua”, para prajurit dipimpin oleh Serda Hermawan menyambangi Honai Mama Mute, tokoh perempuan berpengaruh di kampung tersebut. Kunjungan ini diisi dengan pembagian sarana logistik (Sargal) berupa beras, biskuit, serta bibit kacang panjang, sebagai bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat.
Serda Hermawan menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar penyerahan bantuan, tetapi bentuk nyata kehadiran TNI sebagai sahabat rakyat.
“Kami datang bukan hanya membawa bantuan, tapi juga membawa semangat kebersamaan. Kami ingin masyarakat Kampung Wako tahu bahwa TNI selalu hadir di tengah-tengah mereka untuk membantu, mendengar, dan membangun bersama, ” ujar Serda Hermawan dengan penuh semangat.
Ia menambahkan, pemberian bibit sayuran menjadi simbol harapan bagi masyarakat agar dapat mengembangkan potensi pertanian lokal.
“Bibit ini kami harap tumbuh subur seperti persaudaraan antara TNI dan warga di tanah Papua, ” ungkapnya.
Sementara itu, Mama Mute, pemilik honai tempat kegiatan berlangsung, tampak haru dan bahagia atas perhatian yang diberikan Satgas.
“Saya senang sekali anak-anak TNI datang ke honai kami. Mereka bawa beras, biskuit, dan bibit. Kami merasa diperhatikan. Terima kasih sudah datang bantu kami, Tuhan berkati, ” ucap Mama Mute dengan penuh kehangatan.
Kegiatan Safari Honai ini tak hanya menjadi wujud kepedulian sosial, tetapi juga memperkuat ikatan emosional antara aparat TNI dan masyarakat adat di pedalaman Papua. Dalam suasana sederhana namun sarat makna, kegiatan ini menggambarkan wajah humanis prajurit Wira Yudha Cakti yang tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga menanam harapan dan membangun kebersamaan.
Dengan langkah kecil penuh ketulusan, Satgas Yonif 700/WYC terus menyalakan api persaudaraan di Bumi Cenderawasih menghadirkan senyum, harapan, dan masa depan yang damai bagi masyarakat Papua.
(Lettu Inf Sus/AG)

















































