Prabowo Instruksikan TNI-Polri hingga Relawan Tangani Banjir Jabodetabek

1 week ago 7

Selasa, 04 Maret 2025 - 20:10 WIB

loading...

Prabowo Instruksikan...

Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan untuk mengerahkan TNI, Polri, hingga relawan tangani banjir besar di Jabodetabek. Foto: BNPB

JAKARTA - Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan untuk mengerahkan TNI, Polri, hingga relawan tangani banjir besar di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek).

Instruksi Prabowo ini disampaikan saat memberikan taklimat kepada jajaran menteri Kabinet Merah Putih hingga Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) di Istana Negara, Jakarta, Selasa (4/3/2025).

Baca Juga

Upaya Pramono Cegah Banjir Tak Merendam Istana Negara, Kurangi Beban Pintu Air Manggarai

“Seperti yang disampaikan dalam pidato sebelumnya, kita sedang menghadapi bencana banjir ini bersama-sama. Presiden juga telah menginstruksikan agar seluruh pihak termasuk TNI, Polri, dan relawan bersinergi dalam penanganan bencana,” ujar Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf atau Gus Ipul.

Setiap bencana maka seluruh elemen bangsa harus bersatu padu untuk memberikan bantuan, evakuasi, pengungsian, hingga rehabilitasi.

“Seperti yang selalu terjadi, setiap kali ada bencana, seluruh elemen bangsa bersatu padu untuk memberikan bantuan, mulai dari evakuasi, pengungsian, hingga tahap rehabilitasi,” katanya.

Kementerian Sosial (Kemensos) telah menggelontorkan Rp3 miliar untuk bantuan warga terdampak banjir di Jabodetabek.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jakarta mencatat peningkatan jumlah RT yang terendam banjir. “Banjir melanda 122 RT dan 2 ruas jalan tergenang,” kata Kepala Pusat Data dan Informasi BPBD Jakarta Mohammad Yohan.

(jon)

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

Banjir Rendam Bojong...

37 menit yang lalu

Hujan Deras Guyur Bekasi...

50 menit yang lalu

Wali Kota Farhan Ajak...

1 jam yang lalu

Polisi Tahan Nikita...

1 jam yang lalu

Banjir 3,5 Meter Rendam...

2 jam yang lalu

Putra Mahkota Keraton...

2 jam yang lalu

Read Entire Article
Masyarakat | | | |