Lika-liku Cinta Sejati Jenderal Kopassus AM Hendropriyono, Taklukkan Hati dengan Topi hingga Jualan Es Mambo

2 weeks ago 10

Jum'at, 28 Februari 2025 - 08:32 WIB

loading...

Lika-liku Cinta Sejati...

Jenderal TNI (HOR) (Purn) AM Hendropriyono bersama istri tercinta, Tati Mulya dalam suatu kesempatan. Foto/Repro Love Story, Kisah Cinta Tokoh-Tokoh Terkemuka

JENDERAL TNI (HOR) (Purn) Abdullah Mahmud (AM) Hendropriyono dikenal sebagai sosok tangguh di medan perang. Namun, dalam urusan percintaan, perjuangan pria kelahiran 7 Mei 1945 itu untuk menaklukkan hati sang pujaan, Tati Mulya memerlukan waktu setahun penuh.

Kisah cinta mereka dimulai dari tempat latihan karate yang dipimpin Sensei Latif. Saat itu, Hendropriyono yang tinggal di asrama Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI AD mendengar Sensei Latif menelepon Tati untuk datang latihan. Penasaran dengan suara wanita misterius itu, ia pun berusaha menemuinya.

Baca Juga

Kisah Jenderal Kopassus Soegito Perintahkan Luhut Pandjaitan Cari Makanan saat Peristiwa Malari

Ketika pertemuan pertama terjadi, Hendropriyono yang di kemudian hari menjadi Jenderal Kopassus itu langsung jatuh hati. Namun, Tati justru tak merasakan hal yang sama.

Tak patah semangat, Hendropriyono terus mencari cara untuk menarik perhatian Tati. Kesempatan emas datang saat Tati mengikuti ujian kenaikan tingkat karate.

Hendropriyono yang bertugas mengawasi long march sejauh 57 km dari Ambarawa ke Magelang, meminjamkan topinya kepada Tati melalui Sensei Latif agar terhindar dari terik matahari. Perhatian kecil itu ternyata menyentuh hati Tati.

"Dulu dititipin topi saja sudah senang banget," tutur Tati dalam buku Love Story, Kisah Cinta Tokoh-Tokoh Terkemuka terbitan Harian Seputar Indonesia (2009) dikutip, Jumat (28/2/2022).

Baca Juga

Kisah Asmara Sutiyoso, Jenderal Kopassus yang Kepincut Gadis Bervespa Biru

Tak berhenti di situ, Hendropriyono juga menjemput Tati seusai long march dengan mobil jip dinas dan menyediakan air hangat untuk merendam kakinya yang bengkak.

Follow WhatsApp Channel SINDOnews untuk Berita Terbaru Setiap Hari

Follow

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!

Baca Berita Terkait Lainnya

4 Fakta Bu Guru Salsa,...

1 jam yang lalu

Oknum Jaksa Jadi Tersangka...

1 jam yang lalu

Geger! Karaoke di Semarang...

2 jam yang lalu

Kepala BSKDN Dorong...

10 jam yang lalu

Siap Kolaborasi Sejahterakan...

10 jam yang lalu

Kasus Korupsi Pengelolaan...

10 jam yang lalu

Read Entire Article
Masyarakat | | | |