Komunitas Selaras Dengan Program Tengok Tetangga KuAAT Kembali Serahkan Bantuan Donasi Penderita Lumpuh Total

2 days ago 7

Mamuju Tengah - Komunitas Selaras Mamuju Tengah kembali menggelar kegiatan sosial yang penuh makna dengan menyerahkan bantuan donasi kepada warga yang membutuhkan melalui program Tengok Tetangga KuAAT.

Program yang dimulai pada Tahun 2017 ini merupakan inisiatif dari Bapak Marhuding S.Pd.i, M.M dan sahabat lainnya yang memiliki visi untuk meningkatkan solidaritas dan kesejahteraan masyarakat.

Dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat program ini telah berkembang dan menjadi salah satu pilar kebersamaan di Mamuju Tengah.

Pada kesempatan kali ini bantuan diberikan langsung oleh Koordinator Abd Gafur beserta sahabat lain dan disalurkan langsung kepada Pak Kardi yang menderita Lumpuh total dan beliau adalah warga Desa Mahahe Kec Tobadak serta kondisi ekonominya sangat membutuhkan perhatian.

Menurutnya, Bantuan ini bukan hanya berupa uang dan barang kebutuhan tetapi juga berupa dukungan moral yang sangat berarti bagi penerima.

Pak Kardi yang diwakili Istrinya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas perhatian yang diberikan dan dia mengungkapkan bahwa bantuan ini sedikit banyak meringankan beban hidupnya yang sehari-hari mengandalkan dari para dermawan atau tetangga dekat

“Program Tengok Tetangga KuAAT benar-benar memberikan harapan baru bagi warga yang kesulitan, ” imbuhnya.

Perlu diketahui Sejak pertama kali diluncurkan program Tengok Tetangga KuAAT telah menunjukkan keberhasilannya dalam membangun hubungan yang lebih erat antara warga, relawan, dan pemerintah daerah dan ini menjadi model yang baik dalam mengatasi berbagai permasalahan sosial yang ada.

Dengan melibatkan berbagai pihak, program ini berhasil menjangkau lebih banyak warga yang membutuhkan dan memberikan dampak yang luas bagi peningkatan kualitas hidup mereka.

Bapak Marhuding selaku inisiator berharap agar program ini terus berkembang dan terus memberikan manfaat bagi lebih banyak warga di masa depan.

“ Program Tengok Tetangga KuAAT tidak hanya membantu meringankan beban mereka yang membutuhkan, tetapi juga menumbuhkan semangat gotong royong dan kepedulian antarwarga, ” Jelas Marhuding yang kini menjabat Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Mamuju Tengah.

Lanjutnya, Kegiatan ini telah membuktikan bahwa dengan saling mendukung kita bisa menghadapi tantangan bersama. Diharapkan program ini akan terus berlanjut dan merupakan salah satu program dalam membantu pemerintah dalam memajukan kesejahteraan masyarakat serta komitmen dalam gerakan sosial akan terus dilanjutkan dan sekali lagi ucapan Terimakasih yang setinggi tingginya kepada semua sahabat selaras semoga menjadi inspirasi bagi komunitas-komunitas lain untuk bergerak bersama dalam menciptakan perubahan positif bagi daerah dan masyarakat yang lebih sejahtera

Read Entire Article
Masyarakat | | | |