Kakorlantas Gaungkan Polantas Menyapa, Pengamat: Wujudkan Budaya Tertib Lalin

10 hours ago 4

loading...

Langkah Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho yang terus menggencarkan program Polantas Menyapa mendapat apresiasi dari publik. Foto/Dok. SindoNews

JAKARTA - Langkah Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho yang terus menggencarkan program ”Polantas Menyapa” mendapat apresiasi dari publik. Program Polantas Menyapa ini sebagai bentuk langkah nyata Polri melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat berlalu lintas di jalan raya dengan tertib demi menjaga keselematan di seluruh Polantas Polri di Indonesia.

Pengamat kebijakan publik dan politik nasional Nasky Putra Tandjung menilai Polantas Menyapa merupakan bukti nyata komitmen Polri terus bertransformasi, berinovasi. Juga memberikan edukasi dalam memberikan pelayanan terbaik yang humanis kepada masyakarat pengguna jalan raya, dan yang berlalu lintas. Baca juga: Tertib Lalu Lintas Diusulkan Masuk Kurikulum

”Baru-baru ini kita liat bersama diruang-ruang publik gerakan Polantas Menyapa yang langsung dipimpin dan dimonitoring Kakorlantas Polri Irjen Pol Agus Suryonugroho di Jatim, Jateng, dan daerah lainnya," kata Nasky dalam keterangaan tertulisnya, Jumat (31/10/2025)

Sebagai bagian dari masyarakat sipil (civil society), Nasky memberikan apresiasi tinggi kepada Irjen Pol Agus Suryonugroho beserta jajarannya. "Langkah ini dinilai sebagai bentuk kerja nyata, tanggung jawab moral, dan dedikasi Polantas Polri untuk memastikan masyarakat pengguna jalan tetap aman, tertib, nyaman, dan selamat sampai tujuan saat berlalu lintas standar layanan tetap optimal,” ujarnya.

Selain itu, Alumnus Indef School of Political Economy Jakarta ini mendorong Korlantas Polri untuk terus memberikan literasi, edukasi, dan pemahanan hukum yang humanis kepada warga agar tertib lalu lintas . Misalnya, melalui pembuatan STNK, BPKB, ETLE, melalui bentuk brosur, rambu-rambu, dan iklan layanan publik. Edukasi dan literasi secara langsung ke masyarakat juga adalah bentuk nyata kehadiran polisi di tengah-tengah masyarakat.

Read Entire Article
Masyarakat | | | |