Wamena - Komandan Kodim 1702/Jayawijaya Letkol Arh Reza Ch. A. Mamoribo, S.E., M.Han., selaku Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126, menyambut kunjungan kerja Kepala Kelompok Staf Ahli (Kapoksahli) Danpusterad selaku Ketua Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TMMD, Brigadir Jenderal TNI Raja Benny Arifin, beserta rombongan di Bandar Udara Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Kamis (23/10/2025).
Kunjungan kerja tersebut merupakan bagian dari kegiatan pengawasan dan evaluasi terhadap pelaksanaan program TMMD ke-126 yang diselenggarakan oleh Kodim 1702/Jayawijaya.
Setelah penyambutan, kegiatan dilanjutkan dengan paparan hasil pelaksanaan program TMMD oleh Dansatgas TMMD ke-126, Letkol Arh Reza Ch. A. Mamoribo, S.E., M.Han., yang berlokasi di Kantor Bupati Jayawijaya, Jln. Yos Sudarso, Distrik Wamena.
Dalam paparannya, Dansatgas TMMD Letkol Arh Reza Ch. A. Mamoribo, menjelaskan capaian sasaran fisik dan nonfisik yang telah dilaksanakan oleh Satgas TMMD, serta peran aktif masyarakat dalam mendukung kelancaran kegiatan tersebut.
“Seluruh kegiatan TMMD berjalan dengan baik berkat dukungan dan kerja sama masyarakat. Kami berkomitmen untuk menyelesaikan seluruh sasaran tepat waktu dengan hasil yang maksimal, ” ujar Dansatgas TMMD.
Sementara itu, Brigjen TNI Raja Benny Arifin, memberikan apresiasi atas kinerja dan dedikasi Satgas TMMD Kodim 1702/Jayawijaya. Ia menekankan bahwa program TMMD merupakan salah satu wujud nyata pengabdian TNI kepada rakyat dalam mendukung pembangunan daerah, terutama di wilayah pedalaman dan terpencil.
“Kami berharap hasil dari program TMMD ini dapat dirasakan langsung oleh masyarakat dan menjadi motivasi bersama dalam membangun daerah, ” ungkap Brigjen TNI Raja Benny Arifin.
Kegiatan berlangsung dengan tertib, lancar, dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan kemanunggalan TNI dengan Pemerintah Kabupaten Jayawijaya dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
Sumber : Kodim 1702/Jayawijaya.

1 day ago
6
















































