Bupati Yusran Safari Ramadhan di Masjid Jabal Nur, Ajak Warga Bulusipong Tingkatkan Ibadah di Bulan Ramadan

5 days ago 5

PANGKEP SULSEL– Bupati Pangkep, Muhammad Yusran Lalogau, melaksanakan safari Ramadan di Masjid Jabal Wahidah, Dusun Bulusipong, Desa Barabatu, pada malam ketujuh Ramadan, Kamis (6/3). Kehadirannya disambut hangat oleh warga yang antusias mengikuti rangkaian kegiatan ibadah.

Di hadapan jamaah tarawih, Yusran mengajak masyarakat untuk memanfaatkan bulan suci Ramadan dengan meningkatkan ibadah dan memperbanyak sedekah. Ia menekankan pentingnya mengisi Ramadan dengan amalan baik yang dapat membawa keberkahan.

“Bulan puasa ini adalah momen yang selalu kita rindukan. Mari kita manfaatkan sebaik mungkin dengan memperbanyak ibadah dan mengajak keluarga kita untuk melakukan kebaikan, ” ujar Yusran.

Selain itu, Bupati juga mengingatkan warga untuk selalu menjaga ketertiban dan ketenteraman lingkungan. Ia meminta para orang tua untuk membimbing anak-anak mereka agar tetap saling menghargai dan menjauhi perbuatan yang dapat mengganggu ketenangan bersama.

“Saya titip pesan kepada orang tua, mari kita bersama-sama menjaga generasi muda agar tetap berperilaku baik dan menghormati satu sama lain, ” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Yusran juga menyampaikan sejumlah program pembangunan yang telah dilaksanakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pangkep di Desa Barabatu. Program-program tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Sebagai bentuk perhatian, Pemkab Pangkep melalui Dinas Sosial menyalurkan bantuan sembako kepada warga yang membutuhkan. Selain itu, bupati juga menyerahkan perlengkapan salat kepada pengurus masjid.

Tak hanya itu, Yusran memberikan kabar baik bagi jamaah Masjid Jabal Wahidah. Ia berjanji bahwa pada tahun depan, pemerintah daerah akan mengalokasikan anggaran untuk pembangunan masjid agar lebih nyaman digunakan masyarakat.

Safari Ramadan ini menjadi ajang silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat, serta memperkuat kebersamaan dalam menjalani ibadah di bulan suci. Warga pun menyambut baik kehadiran bupati dan berharap program-program yang dicanangkan dapat terus berlanjut untuk kemajuan desa mereka.( Herman Djide)

Read Entire Article
Masyarakat | | | |